Ukuran Font Sublime Text Tidak Proposional di Xubuntu 16.04
Mengatasi Ukuran Font Sublime Text 3 yang Tidak Proposional di Xubuntu 16.04
Saya baru saja migrasi ke Xubuntu 16.04, sebelumnya masih menggunakan Xubuntu 14.04.
Bukan pertama kali ini saya menggunakan Xubuntu 16.04, sudah beberapa kali mencobanya namun tidak bertahan lama akhirnya pindah lagi ke Xubuntu 14.04.
Mungkin sebagian orang menggap terlalu kuno menggunakan Xubuntu 14.04 (karena dirilis tahun 2014), namun bagi saya tidak seperti itu. Tidak selamanya yang baru itu lebih baik dari yang lama.
Namun kali ini mungkin berbeda, saya mencoba menggunakan dan membiasakan Xubuntu 16.04.
Ada beberapa hal yang berbeda dari Xubuntu 14.04, saya tidak menganggap ini suatu permasalahan namun ini sedikit membuat saya tidak nyaman (menggangu).
Biasanya saya ngoding menggunakan Sublime Text 3 (bukan open source) di Xubuntu 14.04, dan di Xubuntu 16.04 saya tetap menggunakan Sublime Text 3.
Ketika saya menggunakan Sublime Text 3 di Xubuntu 16.04, dan mencoba mengatur font size 8, ternyata ukuran fontnya tidak proposional.
Bisa dilihat pada gambar di bawah ini.

Mungkin bagi yang sebelumnya tidak menggunakan Xubuntu 14.04, tidak akan merasakan perbedaan ini.
Mari kita lihat perbedaan di Xubuntu 14.04 ketika menggunakan ukuran font 8.
Berikut gambarnya

Sudah terlihat perbedaannya?
Terlihat bahwa di Xubuntu 16.04 untuk ukuran font tidak proposional ketika saya mengatur ukuran font menjadi 8.
Bbagaimana untuk menghilangkan gangguan ini?
Ubah ukuran font menjadi 7.
Apakah bisa? Tentu bisa melalui jika melalui settingan, jika menggunakan settingan default ukuran font terkecil adalah 8.
Mari kita ubah sedikit ketidaknyaman ini.
Buka Sublime text 3.

Klik Preferences — Settings.
Akan muncul jendela baru, lihat di window sebelah kanan.
Terdapat settingan untuk user, kita akan melakukan perubahan dari sini.
Pada settingan user, font size diatur menjadi 8. Kita akan mengubahnya menjadi 7.

Ubah Ukuran Menjadi 7.
Ganti ukuran font_size yang di bagian kanan menjadi 7.
Lalu klik save atau tekan ctrl + s
.
Beginilah hasilnya.

Terlihat terlalu kecil sepertinya, mari kita ubah menjadi 7.5.

Bagi saya ini sudah terlihat sesuai, sama seperti di Xubuntu 14.04. Dan fontnya terlihat proposional.
Note:
Ukuran 7 = 7.1.
Ukuran 8 = 7.9.
Ukuran Selain 7 dan 8 = 7.2-7.8
Sekian cara mengatasi font sublime text yang tidak proposional di Xubuntu 16.04.